Pangkalpinang (27/08/2021) - Pada hari ini pukul 08.20 WIB tim Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kep.Bangka Belitung melakukan kegiatan Koordinasi Pendataan Orang Asing dan Sosialiasi Pelayanan Eazy Passport. Tim yang dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Keimigrasian Bapak Subki Miuldi beserta pejabat Struktural dan pelaksana Divisi Keimigrasian melakukan kegiatan Pendataan Orang Asing dan Eazy Passport ke Kantor Camat Belinyu, tim diterima dan disambut baik oleh Camat Belinyu Bpk. Syarli Nopriansyah, S.STP. Tim menjelaskan maksud dan tujuan datang ke Kantor Camat yaitu dalam rangka Koordinasi Pendataan Orang Asing dan Pelayanan Eazy Passport. Bpk.Syarli menginformasikan bahwa untuk orang asing yang berada di kapal Hisap produksi dan Perkebunan Sawit di Desa Pejam dapat dipantau melalui koordinasi dan kolaborasi dalam Timpora tk.Kecamatan. Untuk layanan Eazy Passport kami sangat berterima kasih kepada pihak Divisi Keimigrasian yang telah berkenan memberikan penjelasan dan akan segera di teruskan ke pegawai di Kantor Camat dan warga sekitaran kantor kecamatan serta lurah yang ada di Kecamatan Belinyu.
Tim kemudian melanjutkan koordinasi Ke Kantor Kesyahbandaran Otoritas Pelabuhan(KSOP)Pangkalbalam di Pelabuhan Belinyu. Tim diterima dan disambut baik oleh Kepala KSOP Bpk Sumantri kemudian tim menjelaskan maksud dan tujuan datang ke Kantor KSOP yaitu dalam rangka Koordinasi Pendataan Orang Asing dan Pelayanan Eazy Passport. Bpk. Sumantri meminta agar koordinasi antar Imigrasi dan pihak KSOP yang saat sudah berjalan baik, dapat lebih ditingkatkan lagi guna untuk mencegah secara dini pelanggaran Peraturan yang berlaku.
(DIVIM BABEL)