Muntok (25/02/2021) - Hari ini, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia Kep. Bangka Belitung, Anas Saeful Anwar, menghadiri Kegiatan Deklarasi Janji Kinerja dan Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM di Rutan Kelas IIB Muntok. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Kajari Bangka Barat dan Wakapolres Bangka Barat sebagai saksi. Hadir pula Komandan KODIM 0431 Bangka Barat, Ketua Pengadilan Negeri Muntok, Komandan Pos Angkatan Laut Muntok serta Camat Muntok.
Sesi pertama, dimulai dengan penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas yang disaksikan oleh Kakanwil, Kajari bangka barat yang diwakili oleh Heru Pujakesuma selaku KASIDATUN, serta Kapolres Bangka Barat yang di wakili oleh KOMPOL. Aan Hadi Nugroho Wibowo selaku WAKAPOLRES, dan ditandatangani oleh Kepala Rutan Kelas IIB Muntok Abdul Rasyid Meliala beserta jajarannya. Setelah itu, pengucapan serentak Janji Kinerja 2021 dilaksanakan oleh seluruh peserta kegiatan yang dipimpin oleh Kepala Rutan.
Dalam sesi berikutnya, perwakilan Kejaksaan Negeri, Heru Pujakesuma, dalam sambutan singkatnya menyampaikan bahwa wilayah bangka barat telah melakukan pengingkatan pelayanan publik dan telah mendapatkan kepercayaan predikat WBBM pada tahun 2020 oleh MENPAN RB. "Mudah-mudahan dengan ini kita semua dapat mencapai suatu pemerintahan yang "good government", dapat mewujudkan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM serta mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat yang lebih tinggi lagi", tutup Heru.
Selanjutnya, Kakanwil juga menyampaikan beberapa hal penting, agar pada tahun 2021 jumlah satuan kerja yang mendapatkan predikat WBK/WBBM mengalami kenaikan, dengan demikian mampu membuktikan kepada publik bahwa jajaran Kemenkumham tidak hanya sekedar “Lip Service,” tetapi benar-benar mampu memberikan bukti nyata melayani dengan sepenuh hati.
"Harapan kita semua, satuan kerja mampu memotong jalur birokrasi yang berbelit-belit serta dapat memberi kemudahan kepada masyarakat serta memacu seluruh jajaran dalam memberikan pelayanan terbaik sebagai bentuk pengabdian dan loyalitas kepada Negara", tutup kakanwil. (Humas Kanwil Babel)