TASYAKURAN HARI BHAKTI IMIGRASI KE-70

6

1

1

1

Pangkalpinang (27/1) - Melanjutkan rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-70 yang dimulai dari pagi ini, Senin 27 Januari 2020, Kantor Wilayah Kementerian Hukum & Hak Asasi Manusia mengadakan Acara Tasyakuran Hari Bhakti Imigrasi ke-70 yang diadakan di Balai Pengayoman Kantor Wilayah. Sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan serta pencapaian pelaksanaan tugas & fungsi sepanjang tahun 2019-2020, pada acara tersebut juga terdapat sesi potong tumpeng yang dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah, Anas Saeful Anwar & Kepala Divisi Keimigrasian, Eko Budianto. Acara tersebut diikuti oleh para peserta Upacara Hari Bhakti Imigrasi ke-70 pada kegiatan sebelumnya dalam rangkaian acara hari ini.

4

4

4

Diberikan potongan tumpeng pertama kepada perwakilan dari Pemerintah Daerah tk. Prov. Kep. Bangka Belitung atas kerjasama baik yang telah berlangsung sepanjang tahun & diharapkan akan berlanjut ke tahun-tahun berikutnya, serta potongan tumpeng kedua diberikan kepada Kepala Bidang Perizinan & Informasi Keimigrasian, Dewa Putu Sudira atas dedikasi & kerja kerasnya selama berbakti di lingkup keimigrasian yang kini sudah mendekati masa purna bhaktinya. Pada acara tersebut, turut pula diadakan pemberian penghargaan hadiah seluruh rangkaian lomba olahraga yang dipertandingkan selama bulan Bhakti Imigrasi kepada seluruh pemenang lomba yang telah memenangkan masing-masing dari beberapa cabang olahraga.

8

8

8

Dalam acara tersebut, Kepala Kantor Wilayah, Anas Saeful Anwar juga turut memberikan sambutan, "Tanpa melakukan nilai-nilai PASTI, pencapaian predikat WBK akanlah mustahil." (Humas Kanwil Babel)

Cetak