Jawa Tengah – Jajaran Subbagian Kepegawaian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung hadiri pembukaan kegiatan Sinkronisasi Database Analisis Beban Kerja pada Unit Kantor Wilayah di Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah, Senin (22/5). Kegiatan tersebut dilaksanakan sejak 22 Mei hingga 26 Mei 2023.
Kegiatan dibuka oleh Koordinator Kelembagaan sekaligus Analis Kepegawaian Madya, Sri Mulyati, yang menyampaikan bahwa Aplikasi ABK dari tahun ke tahun selalu diperbaharui. “Semoga kedepannya, hasil yang disusun semakin tepat,” ujar Sri.
Sri Mulyati berharap, kegiatan ini dapat memonitor sudah sejauh mana penyusunan ABK seluruh satuan kerja di Kantor Wilayah (sebagai dasar data pengajuan formasi ke Biro Kepegawaian).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha dan Rumah Tangga, Akbar Aidul Poetra, Analis Kepegawaian Muda, Rahmawati, serta Analis Kepegawaian Pertama, Marwin, Muhammad Ari Anugrah, dan Friska Sipayung.
Humas Kanwil Kemenkumham Babel