PANGKALPINANG (22/11/2022) - Hari ini, Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI menggelar kegiatan Workshop Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP). Kepala Kantor Wilayah yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi, Itun Wardatul Hamro, mengikuti kegiatan ini secara virtual dari Ruang Kepala Divisi Administrasi. Kepala Subbagian Program dan Pelaporan, Margaret Sari, beserta jajaran Subbagian Program dan Pelaporan turut mengikuti kegiatan ini dari ruangan masing-masing.
Dengan dihadiri oleh seluruh Kantor Wilayah se-Indonesia, kegiatan workshop ini dimulai pukul 09.00 WIB dengan dibuka langsung oleh Inspektur Wilayah V, Marasidin.
Masuk ke inti acara, narasumber dari KemenPAN-RB menyampaikan materi terkait "Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah". Selanjutnya, masih dengan narasumber dari KemenPAN-RB, disampaikan materi mengenai Reviu Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.
Pada workshop ini dibahas mengenai tujuan dari Evaluasi SAKIP yakni diantaranya memperoleh informasi dan menilai tingkat implementasi SAKIP, menilai tingkat akuntabilitas kinerja, memberikan saran perbaikan untuk peningkatan implementasi SAKIP dan juga memonitor tindak lanjut dari rekomendasi hasil evaluasi pada periode sebelumnya.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL