KEGIATAN PENGUATAN P4GN & PENDAMPINGAN PELAKSANAAN TEST URINE KEPADA PETUGAS LAPAS KELAS IIA PANGKALPINANG DAN WBP SERTA PENGGELEDAHAN BLOK HUNIAN, Plt. KADIVPAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL MENGHIMBAU “JAUHI NARKOBA”

WhatsApp Image 2022 10 07 at 13.28.42

PANGKALPINANG (07/10/2022) – Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Bangka Belitung ( Itun Wardatul Hamro ) melakukan Penguatan P4GN ( Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika ) serta Penguatan Sinergi antar Aparatur Penegak Hukum di Lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas IIA Pangkalpinang, Jumat, 07 Oktober 2022.

Kegiatan ini diikuti oleh Pejabat struktural lapas kelas IIA pangkalpinang dan JFU serta Regu Pengamanan, Warga binaan Pemasyarakatan. Di pimpin langsung oleh Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan Itun Wardatul Hamro beserta Pejabat struktural Unit Pelaksana Teknis serta pejabat struktural Divpas dan TIM Divisi PAS melakukan Pendampingan Pelaksanaan Test Urine kepada 10 Petugas LAPAS serta 15 Warga Binaan dan lakukan pengeledahaan blok hunian di LAPAS Kelas IIA Pangkalpinang.

Dalam Penguatan P4GN ada beberapa hal yang disampaikan Oleh Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan seperti menghimbau Kepala UPT untuk bersinergritas dengan BNNP dan Kepolisian dalam hal memberantas peredaran Narkoba di wilayah Bangka Belitung.

“ Kepada Kepala UPT untuk selalu melakukan sinergitas dalam pelaksanaan kegiatan P4GN, sebab kegiatan ini merupakan bentuk implentasi terhadap Instruksi Presiden. Dan selalu mengambil suatu tindakan sebelum kejadian sebagai upaca pencegahan P4GN yaitu, Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba “ Pungkas Itun.

Dan juga beliau menghimbau kepada para WBP Lapas Narkotika agar agar menjauhi segala bentuk kegiatan Narkoba agar tidak terjerumus kembali kedalam dunia Narkoba dan bersikap baik mematuhi segala aturan yg sdh ditetapkan Lapas agar semua hak hak dapat memenuhi persyaratan sesuai UU no 22 Tahun 2022 dan mendapat PB, CMB, CB.

Selanjutnya kegiatan dilakukan pelaksaan Test Urine kepada petugas dan WBP serta Pengeledahan Blok Hunian WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan terkendali serta tetap menerapkan protokol kesehatan. Dan Sebanyak 10 petugas Lapas dan 15 WBP  dinyatakan negatif menggunakan Narkoba. Dan Hasil Penggeledahan Blok Hunian Lapas Kelas IIA Pangkal Pinang tidak ditemukan barang barang Narkoba dan Hanya Barang Barang seperti paku, korek gas, gunting, dan sendok stenlis.

(HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI