JAKARTA (07 OKTOBER 2022) – Menindaklanjuti arahan Direktorat Jenderal AHU, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Eva Gantini didampingi oleh TIM Efektif kembali melakukan konsultasi dengan Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Hukum dan HAM terkait pengembangan fitur layanan informasi notaris dan pengawasan notaris yang merupakan Inovasi Proyek perubahan yang digagas oleh Kadivyankumham.
Konsultasi ini dilakukan dikarenakan proyek perubahan yang digagas oleh Kadivyankumham EVA GANTINI sangat erat keterkaitannya dengan PUSDATIN selaku unit yang menyelnggarakan kebijakan teknologi informasi di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.
Konsultasi ini disambut Baik oleh Koordinator Bidang Data dan Pengamanan Jaringan PUSDATIN MACHYUDHIE beserta jajaran dan melakukan diskusi yang panjang terkait pengembangan fitur layanan informasi notaris dan pengawasan notaris Laris Manis Babel dan disematkan kedalam website resmi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung.
Kaitannya dalam hal ini Kadiv Yankumham juga sekaligus menyampaikan permohonan dukungan dan langkah-langkah selanjutnya kepada Pusdatin terkait izin pengembangan website Kantor Wilayah Kemenkumham Babel agar mendapat persetujuan dan masuk ke dalam penyimpanan data base Pusatin secara resmi.
Menyikapi hal tersebut Koor. Bidjar MACHYUDHIE mengapresiasi dan memberikan dukungan terkait dengan pengembangan fitur layanan informasi notaris dan pengawasan notaris Laris Manis Babel, beliau bersedia mensupport terkait dengan penyimpanan serta keamanan data yang akan disimpan kedalam server milik Kementerian Hukum dan HAM.