MATANGKAN PERSIAPAN PERESMIAN DESA/KELURAHAN SADAR HUKUM DAN PRASASTI DESA/KELURAHAN OLEH MENKUMHAM RI, TIM SUBBID LUHKUM, BANKUM, DAN JDIH KEMENKUMHAM BABEL KEMBALI LAKUKAN VERIFIKASI FAKTUAL PADA 2 DESA DI WILAYAH KECAMATAN KABUPATEN BANGKA

WhatsApp Image 2022 11 07 at 15.11.24

Sungailiat, (07/11/2022) - Kepala Subbidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum dan JDIH, Muhamat Ariyanto, S.H., M.H didampingi JFT Penyuluh Hukum Rizki Amalia, S.E., Sofian, S.H.I., dan CPNS Penyuluh Hukum Fajar Husein, S.H., melaksanakan Verifikasi Faktual Lapangan terkait Kuesioner Indeks Desa/Kelurahan Sadar Hukum Tahun 2022 terhadap Desa/kelurahan Binaan Sadar Hukum yang akan diusulkan menjadi Desa/Kelurahan Sadar Hukum pada tahun 2022. Verifikasi Faktual ini dilakukan melalui wawancara kepada Kepala Desa dan pengisian kuisioner yang dilakukan oleh para JFT Penyuluh Hukum guna memperoleh data.

Kuesioner Indeks Desa/Kelurahan Sadar Hukum tersebut merupakan kriteria Penilaian untuk bisa ditetapkan menjadi Desa/Kelurahan Sadar Hukum sesuai tingkat kesadaran hukum yang didasarkan pada jumlah skor yang diperoleh dalam Indeks Desa/Kelurahan Sadar Hukum tersebut sebagaimana Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Hukum Nasional Nomor: PHN-05.HN.04.04 Tahun 2017. Penilaian kriteria Desa/Kelurahan Sadar Hukum itu meliputi 4 (empat) dimensi di antaranya:
1. Dimensi akses informasi hukum, tingkat penilaian sebesar 20%;
2. Dimensi implementasi hukum, tingkat penilaian sebesar 40%;
3. Dimensi akses keadilan, tingkat penilaian sebesar 20%; dan
4. Dimensi demokrasi dan regulasi, tingkat penilaian sebesar 20%.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka untuk persiapan peresmian Desa Binaan Sadar Hukum menjadi Desa Sadar Hukum di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2022 yang akan diresmikan oleh Menteri Hukum dan HAM R.I pada tanggal 06 Desember 2022 nantinya bertempat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Lokasi yang dilakukan verifikasi faktual lapangan adalah Desa Karya Makmur Kecamatan Pemali yang diterima langsung oleh Kepala Desa yang diwakili oleh Sekretaris Desa, Mahdah. Desa Mapur Kecamatan Riau Silip diterima oleh Kepala Desa yang diwakili oleh Sekretaris Desa, Rio Kurniawan, dimana kedua Desa tersebut merupakan desa binaan Kecamatan Kabupaten Bangka yang diusulkan dari 34 usulan Desa/Kelurahan binaan yang berada di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2022.

Tentu tidak mudah untuk mencapai predikat Desa/Kelurahan Sadar Hukum, karena untuk mencapainya harus memenuhi beberapa kriteria dan persyaratan yang sangat ketat.

Adapun bentuk-bentuk penghargaan yang diberikan dalam acara kegiatan peresmian dan penghargaan Desa/Kelurahan Sadar Hukum yaitu:
1. Piagam diberikan kepada Gubernur dan Bupati/Walikota yang dipersiapkan oleh BPHN;
2. Medali diberikan kepada Camat dan Kepala Desa/Kelurahan yang dipersiapkan oleh BPHN;
3. Hadiah diberikan kepada Kepala Desa/Kelurahan yang dipersiapkan oleh BPHN;
4. Penghargaan lain, bentuk dan pelaksanaannya dipersiapkan oleh Kantor Wilayah dan panitia daerah.

Subbidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum dan JDIH

 WhatsApp Image 2022 11 07 at 15.11.24WhatsApp Image 2022 11 07 at 15.11.24WhatsApp Image 2022 11 07 at 15.11.24WhatsApp Image 2022 11 07 at 15.11.24

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI