SUNGAILIAT (15/11/22) – Dalam upaya mengoptimalkan capaian Aksi HAM Pemerintah Daerah, Subbidang Pemajuan Ham Divisi Yankumham Kanwil Babel melaksanakan Koordinasi ke Bagian Hukum Setda Kabupaten Bangka di Sungailiat.
Kegiatan koordinasi yang dilaksanakan oleh Kepala Bidang Ham (Suherman) serta Kasubbid Pemajuan Ham (Yulizar) dan staf bidang Ham tersebut diterima oleh Kepala Sub Koordinator bidang Hukum dan HAM (M.Taufiq).
Kepala Bidang HAM (Suherman) menyampaikan maksud kegiatan tersebut adalah untuk melakukan monitoring dan evaluasi capaian aksi ham Pemerintah Kabupaten Bangka pada periode sebelumnya, sebagai bahan evaluasi dalam penyusunan dan penyempurnaan RANHAM dan Aksi HAM pada periode berikutnya.
Disamping itu, M. Taufiq mengatakan secara umum Pemkab Bangka sebagai pelaksana RANHAM Kabupaten masih mengalami kendala, baik pada aspek administratif maupun substantif sehingga menyebabkan partisipasi Pemerintah Kabupaten terutama OPD dalam melaksanakan Aksi Ham masih belum memuaskan.
Kemudian masih ada beberapa OPD yg tidak memprioritaskan program Ranham dikarenakan keterbatasan anggaran. Namun Pemkab Bangka melalui Bagian Hukum akan terus berupaya meningkatkan perannya baik dari pelaksanaan maupun pelaporan Aksi Ham.
Suherman meminta kepada Pemkab Bangka terutama Bagian Hukum untuk terus melakukan himbauan/upaya pelaksanaannya kepada OPD terkait yang berada di wilayah Kabupaten bangka, dan apabila terdapat kendala untuk berkoordinasi dengan Kantor Wilayah, sehingga pelaporan akhir aksi Ham dapat maksimal.