Penguatan Tusi Pemasyarakatan, Plh. Kadivpas Kemenkumham Babel Lakukan Monitoring di Lapas Tanjungpandan

WhatsApp Image 2023 06 22 at 15.04.22

Tanjungpandan - Plh. Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Bangka Belitung, Doni Alfisyahrin melaksanakan kegiatan monitoring penguatan tugas dan fungsi ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tanjungpandan, Rabu (21/6).

Kedatangan beliau disambut oleh Kepala Lapas Kelas II Tanjungpandan, Mahendera Sulaksana.

Pada kesempatan tersebut, Kalapas melaporkan bahwa kapasitas lapas sejumlah 121 orang dan diisi 200 orang yang terdiri dari 10 wanita dan 190 pria. Jumlah pegawai yaitu 67 orang dengan petugas piket pengamanan 10 orang.

Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang ada hampir seluruhnya berasal dari Kab. Belitung dan Kab. Belitung Timur. Dimana kasus terbanyak yaitu kasus sengketa lahan tambang dan yang paling sedikit yaitu kasus narkotika.

Plh. Kepala Divisi Pemasyarakatan, Doni Alfisyahrin memberikan arahan di ruangan Kalapas yang diikuti para pejabat struktural beserta jajarannya.

Dalam arahannya, Plh. Kadivpas menyampaikan untuk menjaga kondusifnya Lapas. Selain penjagaan yang sesuai SOP perlu adanya komunikasi yang intens dari warga binaan, sehingga petugas dapat maksimal dalam memberikan pelayanan.

Dalam rangka pembinaan, langkah yang sudah dilakukan Kalapas adalah pengenalan lingkungan dengan baik, mendengar harapan warga binaan dan dilaksanakannya kegiatan penanaman rasa nasionalisme dalam bentuk upacara sebulan sekali.

Serta ada juga aktivitas di luar sel, seperti keterampilan bercocok tanam, keterampilan tangan dan secara rutin didatangkannya tokoh agama sebagai penceramah dalam rangka pembinaan rohani.

Lalu diberikan juga kesempatan kepada keluarga untuk mengunjungi dengan hari dan jam kunjungan yang diatur, sehingga semua dapat terlayani dengan baik.

Kunjungan diakhiri dengan pemeriksaan keliling blok tahanan dan mengecek keberfungsian sarana prasarana yang ada.

WhatsApp Image 2023 06 22 at 15.04.22

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI