PANGKALPINANG (01/11/2022) - Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan (Itun Wardatul Hamro) dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi beserta Kasubid pembinaan dan TI beserta Kasubbid Pelayanan tahanan, Perawatan dan Rehabilitasi mengikuti kegiatan pengarahan dan penguatan oleh Direktur Keamanan dan Ketertiban secara virtual yang dimulai pukul 14.00 WIB.
Beliau menekankan agar jajaran pemasyarakatan harus terus waspada terhadap kejadian-kejadian yang marak terjadi saat ini, seperti Pelarian di medan dan petugas yang memasukkan sabu ke dalam lapas/rutan.
"Kepala Divisi Pemasyarakatan harus terus mengevaluasi dan melakukan penyegaran dalam mencegah kejadian-kejadian yang tak terduga", pesannya.
Arahan dilanjutkan oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Bapak Heni Yuwono. Beliau mengatakan bahwa kita harus mengoptimalkan anggaran sehingga pelaksanaan tugas dan fungsi di akhir tahun dapat berjalan dengan baik. Menjelaskan tentang tujuan target kinerja terus mempercepat pelaksanaan implementasi akuntabilitas kinerja organisasi, meminimalisir revisi anggaran Menyusun Rencana Kerja Anggaran (RKA-KL) sesuai dengan target dan alokasi yang telah ditetapkan.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL