TINDAKLANJUT PENGADUAN MASYARAKAT, YANKOMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL LAKUKAN KOORDINASI DAN KLARIFIKASI KE INSTANSI TERKAIT

1

TOBOALI (25/10/2022) - Kantor Wilayah Kemenkumham Babel sebagaimana tugas dan fungsinya yang diatur dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI No. 32 tahun 2016 tentang Pelayanan Komunikasi Masyarakat terhadap permasalahan HAM, melakukan koordinasi dan konsultasii ke Kejaksaan Negeri Kab. Bangka Selatan. Kegiatan yang dipimpin Kepala Bidang HAM (Suherman) didampingi Kasubbid Pemajuan HAM (Yulizar) serta JFT Perancang Peraturan Per-UU (Ismail) dan JFU diterima langsung oleh Kajari Basel (Ibu Maya) beserta Kasi Intel (Michael Yandi Panghutan Tampubolon) dan kasi pidum (Denny).

Suherman menyampaikan kunjungan tersebut merupakan langkah tindak lanjut pengaduan warga Toboali Bangka Selatan melalui surat yang ditujukan kepada Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM R. I. mengenai keberatan atas persidangan yang digelar oleh Jaksa dan Pengadilan tanpa pemberitahuan kepada Pengadu. Mengingat Locus permasalahannya berada di Kabupaten Bangka Selatan yang merupakan wilayah kerja Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, maka di teruskan permasalahan tersebut kepada Kantor Wilayah. (Jelas Suherman)

2

2

Disampaikan pula bahwa informasi tersebut masih bersumber dari Penyampai Komunikasi, untuk itu Kantor Wilayah melalui Pelayanan Komunikasi Masyarakat bermaksud mencoba mengkomunikasikan serta meminta bantuan klarifikasi dan informasi sejauh mana perkembangan permasalahan tersebut.

Kajari Bangka Selatan (Maya) menyambut baik kunjungan tersebut yang menurutnya dapat menjadi awal sinergitas antar instansi dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab khususnya dalam penegakan hukum yang berprinsip pada nilai - nilai HAM.

Terkait pengaduan yang di adukan, disampaikan bahwa permasalahan tersebut sudah dilakukan proses peradilan di PN Sungailiat dan Ybs sudah menerima putusan Hakim. Berdasarkan informasi tersebut, sesuai Permenkumham 32 thn 2016 bahwa ruang lingkup Yankomas dikecualikan terhadap kasus yang sedang dalam proses hukum di peradilan, namun pihak Kejari Bangka Selatan akan tetap menyurati Kantor Wilayah sebagai bahan klarifikasi terkait permasalahan tersebut.

KANWIL KEMENKUMHAM BABEL

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI