Tingkatkan Kesadaran Hukum Masyarakat, Kanwil Kemenkumham Babel Laksanakan Penyuluhan Hukum kepada Guru PAUD/TK se Kecamatan Pangkalbalam

 WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.21

KOTA PANGKALPINANG – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung laksanakan Penyuluhan Hukum pada Kecamatan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang, Rabu (25/10). Kegiatan ini dilaksanakan oleh tim yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Hukum (Eko Saputro) didampingi JFT Penyuluh Hukum Ahli Madya (Ferry Yulianto), Penyuluh Hukum Ahli Muda (Sofian dan Rizki Amalia) serta Jajaran Subbid Luhbankum JDIH.

Turut hadir, Camat Pangkalbalam (Purnamawan), Sekretaris Camat Pangkalbalam (Danu Agustiansyah) serta lurah jajaran Kecamatan Pangkalbalam. Camat Pangkalbalam dalam sambutannya menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Kanwil Kemenkumham Babel telah menyambut baik surat permohonan penyuluhan hukum yang dilayangkan dan bersinergi bersama Kecamatan Pangkalbalam. Atas pembinaan dan kerjasama Kanwil Kemenkumham Babel juga terbentuknya Desa/Kelurahan Sadar Hukum diwilayah Kecamatan Pangkalbalam. Peserta Penyuluhan kali ini merupakan Garda Terdepan dalam mendidik anak-anak sebagai generasi bangsa. “Oleh karena itu, semoga penyuluhan ini menjadi pondasi dan pedoman bagi Para Guru PAUD/TK dalam menjalankan amanah dan pengabdiannya kepada negara dalam mendidik Generasi Penerus“, ucap Mawan.

Selain itu, Kepala Bidang Hukum dalam arahannya menyampaikan bahwa dalam menjalankan amanah mendidik anak-anak utamakan Lillah, Billah, Bismillah dan Alhamdulillah. “Berdasarkan FGD Kanwil Kemenkumham Babel dengan BNNP Kep. Babel bahwa Kasus Narkotika saat ini meningkat sangat tinggi di Provinsi yang kita cintai ini dan harus diwaspadai sejak dini terutama anak-anak, Bpk/Ibu sebagai Guru PAUD/TK inilah sebagai pengawas dan pembentuk karakter mereka dimasa depan”, Ucap Eko Saputro. Pengaruh Gadget dan media sosial yang saat ini sangat mempengaruhi karakter khususnya anak-anak juga menjadi salah satu faktor pendorong bagi Kanwil Kemenkumham untuk mengangkat tema Gerakan Anti Bullying pada Penyuluhan kali ini.

Bertindak sebagai Narasumber kegiatan, Penyuluh Hukum Ahli Madya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, yaitu Ferry Yulianto, S.H.,M.H yang menyampaikan materi tentang Penanggulangan dan Pencegahan Narkoba serta Penyuluh Hukum Ahli Muda Sofian, S.H.I yang menyampaikan materi terkait Gerakan anti Bullying yang dimoderatori oleh Penyuluh Hukum Pertama, Fajar Husein, S.H.

Kegiatan ini dihadiri peserta sebanyak 50 orang yang berasal dari Perwakilan Kalangan Pemuda dan Guru PAUD/TK se Kecamatan Pangkalbalam yang sangat antusias mengikuti penyuluhan hukum yang dibarengi dengan diskusi dan tanya jawab tersebut. Penyuluhan Hukum ditutup secara resmi oleh Camat Pangkalbalam dengan harapan kedepannya sinergitas Kanwil Kemenkumham Babel dengan jajaran Kecamatan Pangkalbalam dapat dilanjutkan kembali.

KANWIL KEMENKUMHAM BABEL

WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24WhatsApp Image 2023 10 25 at 13.30.24

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI