KANWIL KEMENKUMHAM BABEL GELAR KEGIATAN PENYUSUNAN PAGU KEBUTUHAN TAHUN ANGGARAN 2024

WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6

Pangkalpinang – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Bangka Belitung dalam hal ini Subbagian Program dan Pelaporan gelar kegiatan Analisis Kebutuhan Anggaran Tahun 2024, Rabu (02/11/2022).

Hadir secara langsung di Balai Pengayoman Kantor Wilayah pada kegiatan ini Kepala Bagian Progam dan Humas, N.A Triandini Oscar, Kepala Subbagian Program dan Pelaporan, Margaret Sari beserta jajaran, dan Para Operator pada setiap satuan kerja dan divisi.

Membuka kegiatan, Kepala Bagian Program dan Humas, N.A Triandini Oscar menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan dari Biro Perencanaan sebelum analisis kebutuhan tersebut diserahkan ke pusat maka akan dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu oleh tim pemeriksa Kantor Wilayah.

“Untuk data dukung belanja operasional, pada saat pemeriksaan nanti harus dilampirkan dan diberikan kepada tim pemeriksa. Untuk usulan kegiatan dilampirkan juga KAK (Kerangka Acuan Kerja) dan RAB (Rincian Anggaran Biaya),” ujar Andini.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan dokumen kebutuhan anggaran pada setiap satuan kerja dan setiap divisi.

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL

WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6WhatsApp Image 2022 11 02 at 10.10.54 6

WhatsApp Image 2022 11 02 at 13.11.36

KANWIL KEMENKUMHAM BABEL RAIH PENGHARGAAN KATEGORI PENGGAGAS INOVASI PENINGKATAN PELAYANAN KEKAYAAN INTELEKTUAL DALAM RUANG LINGKUP PERGURUAN TINGGI PADA RAKORNIS KI DI BALI

WhatsApp Image 2022 11 02 at 06.17.37

Denpasar - Penutupan rapat koordinasi teknis kinerja program penegakan dan penegakan hukum bidang Kekayaan Intelektual dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI dilaksanakan pada tanggal 01 November 2022 pukul 19.00 WITA sampai dengan selesai.

Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, EVA GANTINI, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, ADI RIYANTO, Kepala Subbidang Kekayaan Intelektual, MARSAL SAPUTRA, dan staf Subbidang KI, ikuti penutupan kegiatan tersebut.

Pada kesempatan tersebut, diberikan penghargaan apresiasi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual atas kreativitas pelayanan publik dalam penggagas inovasi peningkatan pelayanan Kekayaan Intelektual dalam ruang lingkup Perguruan Tinggi kepada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung yang diterima langsung oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, EVA GANTINI.

Selain itu, dilaksanakan penandatanganan 5 (lima) komitmen Bali yang merupakan janji seluruh Kantor Wilayah untuk melaksanakan target kinerja tahun 2023.

Plt. Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual, RAZILU dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang sebesarnya kepada Kantor Wilayah atas kinerja yang telah dilakukan selama Tahun 2022. Diharapkan tahun-tahun kedepannya semakin meningkatkan permohonan Kekayaan Intelektual.

Selanjutnya kegiatan rapat koordinasi teknis ditutup secara resmi oleh RAZILU pada pukul 21.00 WITA.

WhatsApp Image 2022 11 02 at 06.17.37WhatsApp Image 2022 11 02 at 06.17.37WhatsApp Image 2022 11 02 at 06.17.37WhatsApp Image 2022 11 02 at 06.17.37

 

PLT. KADIVPAS BESERTA JAJARAN DIVISI PEMASYARAKATAN IKUTI PENGARAHAN DAN PENGUATAN OLEH DIRKAMTIB DITJENPAS SECARA VIRTUAL

WhatsApp Image 2022 11 01 at 15.26.39

PANGKALPINANG (01/11/2022) - Plt. Kepala Divisi Pemasyarakatan (Itun Wardatul Hamro) dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi beserta Kasubid pembinaan dan TI beserta Kasubbid Pelayanan tahanan, Perawatan dan Rehabilitasi mengikuti kegiatan pengarahan dan penguatan oleh Direktur Keamanan dan Ketertiban secara virtual yang dimulai pukul 14.00 WIB.

Beliau menekankan agar jajaran pemasyarakatan harus terus waspada terhadap kejadian-kejadian yang marak terjadi saat ini, seperti Pelarian di medan dan petugas yang memasukkan sabu ke dalam lapas/rutan.
"Kepala Divisi Pemasyarakatan harus terus mengevaluasi dan melakukan penyegaran dalam mencegah kejadian-kejadian yang tak terduga", pesannya.
Arahan dilanjutkan oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Bapak Heni Yuwono. Beliau mengatakan bahwa kita harus mengoptimalkan anggaran sehingga pelaksanaan tugas dan fungsi di akhir tahun dapat berjalan dengan baik. Menjelaskan tentang tujuan target kinerja terus mempercepat pelaksanaan implementasi akuntabilitas kinerja organisasi, meminimalisir revisi anggaran Menyusun Rencana Kerja Anggaran (RKA-KL) sesuai dengan target dan alokasi yang telah ditetapkan.

HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL

WhatsApp Image 2022 11 01 at 15.26.39WhatsApp Image 2022 11 01 at 15.26.39WhatsApp Image 2022 11 01 at 15.26.39WhatsApp Image 2022 11 01 at 15.26.39

AUDIENSI DENGAN PEMDA KAB. BANGKA SELATAN, DIVISI PELAYANAN HUKUM DAN HAM KOORDINASIKAN PEMBANGUNAN HUKUM DAN HAM DI DAERAH

WhatsApp Image 2022 11 01 at 16.05.56

Toboali, (01/11/2022) - Bertempat di Ruang Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Kepala Bidang Hukum, Kepala Bidang HAM, beserta jajaran melakukan koordinasi dengan Sekretaris Daerah Kab. Bangka Selatan dalam rangka menyampaikan tugas dan fungsi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung terkait dengan pemajuan HAM dan pembangunan hukum.

Kepala Bidang Hukum dan Kepala Bidang HAM, mewakili Kepala Divisi Pelayanan Hukum menyampaikan terkait dengan masing-masing tugas dan fungsi bidang yang pelaksanannya erat kaitannya dengan pelaksanaan tugas pada Pemerintah Daerah.

Sekretaris Daerah Kab. Bangka Selatan (Eddy Supriadi) menyambut baik kedatangan Tim dari Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung. Pada sambutannya, beliau menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah Kab. Bangka Selatan mendukung sinergitas dalam pembangunan hukum dan hak asasi manusia.

Dalam aspek pembangunan hukum dibidang regulasi, Pemerintah Daerah Kab. Bangka Selatan sudah melakukan pengharmonisasian 3 Raperda pada Tahun 2022. Terhadap desa sadar hukum, Pemerintah Daerah berharap semakin banyak desa yang menjadi desa binaan oleh Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung. Sedangkan dalam aspek pemajuan Hak asasi manusia, Pemerintah Daerah Kab. Bangka Selatan akan mengevaluasi pelaksanaan pemenuhan data aksi HAM di Daerah.

"Diharapkan dengan adanya audiensi dan koordinasi maka kerja sama Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung dan Pemerintah Daerah Kab. Bangka Selatan terus bersinergi," ungkap Eddy Supriadi.

Melanjutkan audiensi, Tim Bidang HAM kemudian melaksanakan rapat bersama dengan jajaran Bidang Hukum Setda Bangka Selatan dan OPD terkait yang terdiri dari Dinas Kesehatan, Dinas Tenaga Kerja, Bappelitbangda, Dinas Pendidikan, Dinas Sosial dan Dinas Dukcapil.

Rapat tersebut dalam rangka evaluasi capaian aksi ham periode B08 tahun 2022 Kabupaten Bangka Selatan yang tidak maksimal. Selain itu dilakukan juga sosialisasi terkait persiapan pelaporan capaian aksi HAM B12 yang akan dimulai pada tanggal 28 november s.d 05 desember 2022.

Kepala Bidang HAM (Suherman) pada kesempatan tersebut meminta kepada Pemkab Bangka Selatan terutama Bagian hukum dan seluruh OPD terkait yang hadir agar merubah anggapan bahwa implementasi HAM bukan hanya menjadi tugas Kanwil Kemenkumham saja tapi juga menjadi tugas dan tanggung jawab pemerintah daerah sebagai pelaksana di wilayah.

 WhatsApp Image 2022 11 01 at 16.05.56WhatsApp Image 2022 11 01 at 16.05.56

KADIVIM SOSIALISASIKAN SIKOK VERSI DUO DI KANIM KELAS I TPI PANGKALPINANG

WhatsApp Image 2022 10 31 at 16.42.59

Pangkalpinang, (31/10/2022) - Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, Barron Ichsan melakukan Sosialisasi Aplikasi SIKOK (Sistem Informasi Kinerja elektrOnik Keimigrasian) V.2 pada Kantor Imigrasi kelas I TPI Pangkalpinang. Kegiatan ini dimulai pada pukul 14.00 WIB dan dihadiri Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang, Wahyu Wibisono beserta tim di Ruang Rapat Kanim Kelas I TPI Pangkalpinang.

Dalam sosialisasi tersebut Barron Ichsan menerangkan bahwa aplikasi ini merupakan pengembangan dan penyempurnaan Aplikasi SIKOK Versi 1 yang telah digagas Kadiv Imigrasi sebelumnya.

Aplikasi ini memungkinkan Kepala Kantor Wilayah dan Divisi Keimigrasian untuk mendapatkan data pelayanan dan data penegakan hukum keimigrasian secara akurat dan real time sehingga pimpinan dapat membuat kebijakan yang tepat dalam optimalisasi pelayanan kepada masyarakat dan memitigasi risiko kerawanan keamanan agar keamanan negara tetap terjaga. Hal ini dilakukan dalam menerapkan kebijakan Direktorat Jenderal Imigrasi dalam Pengawasan dan Penegakan Hukum Keimigrasian yang Humanis.

Tampilan aplikasi ini juga telah dibuat semenarik mungkin dan lebih dinamis serta dilengkapi dengan MAP agar keberadaan sponsor WNA dapat diketahui secara akurat. Aplikasi ini merupakan implementasi Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat II Angkatan XXIII tahun 2022 dalam strategi Bindalwasnis UPT Keimigrasian di Kanwil Kemenkumham Bangka Belitung.

Kegiatan ini diakhiri dengan pendampingan Operator Input Data pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang agar dapat menginput data secara tepat dan akurat.

Humas Kanwil Kemenkumham Babel

WhatsApp Image 2022 10 31 at 16.42.59WhatsApp Image 2022 10 31 at 16.42.59WhatsApp Image 2022 10 31 at 16.42.59WhatsApp Image 2022 10 31 at 16.42.59

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI