PANGKALPINANG, (25/10/2022) - Dalam rangka kegiatan Festival Karya Cipta Anak Negeri yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual pada tanggal 29 s.d 30 Oktober 2022 di Bali, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kep. Bangka Belitung akan mengikuti Pameran Produk Kreatif dengan menampilkan produk-produk UMKM dan Produk Indikasi Geografis dari Bangka Belitung.
Subbidang Kekayaan Intelektual yang dalam hal ini membidangi masalah kekayaan intelektual berkoordinasi ke UMKM yang ada di Kota Pangkalpinang pada tanggal 25 Oktober 2022 dan UMKM yang ada di Kabupaten Bangka tengah pada tanggal 26 Oktober 2022.
Koordinasi ini terkait permintaan pada UMKM yang menghasilkan produk khas dari Bangka Belitung untuk dapat mendukung Kegiatan Festival Karya Cipta dengan menampilkan produknya, serta ajang untuk mempromosikan produk UMKM Bangka Belitung.
UMKM di Kota Pangkalpinang yang dikunjungi adalah Ishadi Cual dan Madu RR. Untuk produk dari Ishadi Cual yaitu batik cual yang menjadi batik khas Bangka Belitung. Sedangkan Madu RR memiliki produk yang beragam, seperti madu, terasi, gula aren yang semua berasal dari wilayah Bangka Belitung.
Selain membawa produk UMKM, Kantor Wilayah juga mengunjungi Badan Pengelolaan Pengembangan dan Pemasaran Lada (BP3L) Provinsi Bangka Belitung untuk membawa produk Indikasi Geografis (IG) Lada Putih Muntok, karena Lada Putih Muntok adalah satu-satunya produk yang telah terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual sebagai Indikasi Geografis dari Bangka Belitung pada tahun 2010 lalu.
UMKM yang ada di Kabupaten Bangka Tengah yang dikunjungi adalah Madu Pelawan. Merek Madu Pelawan sendiri sudah sangat dikenal di Bangka Belitung dan sudah banyak beredar di toko oleh-oleh. Tetapi tidak hanya memproduksi Madu, Madu Pelawan juga mejual produk lain seperti lada putih, lada hitam, yang dalam bentuk utuh maupun bentuk bubuk, serta beberapa produk lainnya. Madu Pelawan juga sering menghadiri pameran-pameran di luar daerah karena untuk produk Madu Pelawan sendiri sudah banyak di kirim keluar Bangka.
Dengan adanya pameran produk kreatif ini diharapkan produk UMKM dari Bangka belitung dapat lebih dikenal sehingga dapat menunjang perekonomian daerah.