Bangka – Optimalisasi pengawasan orang asing, Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung lakukan koordinasi antar instansi dan Aparat Penegak Hukum guna memitigasi kerawanan yang ditimbulkan oleh LSM, jurnalis dan media asing menjelang Pemilukada serentak di Wilayah Provinsi Kep. Bangka Belitung, Selasa (10/09/2024).
Tim yang dipimpin oleh Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Edy Firyan) didampingi Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian (Ignasius Harto Suwondo) dan Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian (Esra Sambolangi) beserta jajaran menyambangi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bangka dan Komando Rayon Militer (Koramil) 0413-01 Sungailiat Bangka.
Pada kesempatan pertama, tim mengunjungi Kesbangpol Kabupaten Bangka, dan diterima langsung oleh Sekretaris Badan Kesbangpol Kabupaten Bangka, Septi Tri Andriani diruang kerjanya. Kabid Inteldakim, Edi Firyan mengatakan, maksud kedatangan jajarannya yaitu untuk menindaklanjuti hasil rapat Kominda tingkat Provinsi terkait isu aktual pengamanan pemilukada serentak seluruh Indonesia.
Dalam kunjungan tersebut, Sekretaris Badan Kesbangpol Kabupaten Bangka, Septi Tri menuturkan, bahwa kondisi politik, ekonomi dan sosial di wilayah Kabupaten Bangka Induk relatif aman dan kondusif. Kesbangpol Bangka Induk bersama dengan Imigrasi, Disnaker, Polres dan Kodim melaksanakan kegiatan pemantauan Orang Asing ke Perusahaan pengguna TKA.
Disampaikan Septi, jumlah tenaga kerja asing wilayah Kabupaten Bangka Induk yang dilaporkan oleh perusahaan ke Kesbangpol Kab. Bangka Induk periode Agustus 2024 yaitu sejumlah 10 perusahaan dengan jumlah TKA 154 orang.
“Semoga dengan adanya sinergitas dan kolaborasi aktif antar instansi pemerintah baik di tingkat daerah maupun tingkat instansi vertikal dapat meminimalisir dan mencegah terjadinya pelanggaran yang dilakukan orang asing, sehingga dapat menciptakan pemilukada serentak secara aman dan damai,” katanya.
Kemudian tim melanjutkan koordinasi ke Koramil 0413-01 Sungailiat Bangka, dan diterima oleh Wakil Danramil, Asnari. Disampaikan Asnari, sejauh ini kondisi di wilayah Kabupaten Bangka tepantau kondusif dan aman, serta tidak ada ancaman gangguan dan hambatan.
“Namun dikemudian hari, tidak menutup kemungkinan akan adanya gejolak maupun ancaman dan gangguan di wilayah Kabupaten Bangka. Untuk itu, kami selaku aparat penegak hukum terus melakukan pemantauan serta pengamanan dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara demi menegakkan kedaulatan negara berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang RI tahun 1945,” ujar Asnari.
Humas Kanwil Kemenkumham Babel