Rapat Persiapan Penerimaan CPNS Tahun 2017

Pangkalpinang. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pelaksanaan kegiatan- kegiatan pada Kantor Wilayah bertempat di Balai Pengayoman, Senin (24 Juli 2017). Rapat ini dibuka secara resmi oleh Kepala Divisi Administrasi Dodot Adikoeswanto, Bc.IP,S.H,M.H kemudian dilanjutkan arahan Kepala Kantor Wilayah Yoseph, Bc.IP, S.H. Kepala Kantor Wilayah memberikan arahan mengenai evaluasi pelaksanaan tugas, fungsi dan target kinerja semester I tahun 2017, Pelaksanaan kegiatan menyemarakkan " Bulan Kemerdekaan RI" dalam rangka mmemperingati HUT RI Ke-72 Tahun 2017, Penerimaan CPNS meliputi persiapan pelaksanaan serta Atensi Menteri Hukum dan HAM RI melalui penyampaian arahan menteri pada pelantikan Pimti Pratama. Kepala Kantor Wilayah menyampaikan kepada seluruh peserta rapat agar jangan menunda- nuda pekerjaan, waktu dan jadwal yang telah diatur harus disesuaikan dengan agenda yang telah ada. Selanjutnya Kepala Divisi Administrasi menjelaskan di dalam penerimaan CPNS berkoordinasi dengan Ombudsman Bangka Belitung dan diawasi oleh panselnas, ICW, Ombudsman serta Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI.

Arahan Kepala Kantor Wilayah

Rapat Penerimaan CPNS 3

Rapat Penerimaan CPNS 3

Rapat Penerimaan CPNS 3

 


Cetak