KOBA - Kanwil Kemenkumham Babel mengunjungi Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan serta Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga Kabupaten Bangka Tengah dalam rangka koordinasi terkait Inventarisasi Data Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) yang berpotensi ekonomi. Termasuk diantaranya potensi Indikasi Geografis dari Kabupaten Bangka Tengah.
Berdasarkan data yang telah diinventarisasi oleh Kanwil Babel, Kabupaten Bangka Tengah masih di posisi paling rendah dalam pencatatan KIK. Oleh karena itu, dirasa perlu untuk mendorong Dinas terkait yang berperan langsung dalam pencatatan KIK seperti Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga serta Dinas Pertanian dan Pangan yang mempunyai data terkait potensi KIK di Kabupaten Bangka Tengah yang memiliki nilai ekonomi.
Penyuluh Pertanian, Yulia menyampaikan ada beberapa jenis varietas tanaman yang berpotensi di catatkan sebagai KIK. "Kami akan berkoordinasi dengan Kanwil Babel terkait pencatatan KIK, karena memang dari Dinas Pertanian belum ada yang mencatatkan KIK", ujar Yulia.
Berbeda dengan Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga, Kabid Kebudayaan, Joko menyampaikan bahwa ada satu KIK yang sedang dalam tahap pencatatan yaitu Baju Pengantin Pelawan. Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga Bangka Tengah juga telah mencatatkan 4 KIK dari Bangka Tengah diantaranya Murok Jerami, Nyadap Aik Mayang, Kilok Durin dan Permainan Bola Tampah.
"Kami akan berupaya untuk mendorong pencatatan KIK kedepan, dengan data-data terkait kebudayaan dan alat tradisional yang ada, tinggal kami lengkapi deskripsi dan data dukung yang diperlukan, agar pencatatan KIK dari Bangka Tengah tidak di posisi terbawah", pungkas Joko.
Dalam kesempatan ini, Analis Kekayaan Intelektual Kanwil Babel, Ekta menginfokan bahwa untuk Indikasi Geografis Madu Pelawan Namang dari Bangka Tengah yang tahun ini sedang dalam proses pendaftaran, saat ini tinggal menunggu Sertifikatnya dikeluarkan. Dengan diterbitkannya Sertifikat Indikasi Geografis Madu Pelawan Namang nantinya, akan menambahkan Indikasi Geografis terdaftar di Provinsi Kep. Bangka Belitung, setelah Lada Putih Muntok dan Madu Teran Belitong Timur.
KANWIL KEMENKUMHAM BABEL