Tanjungpandan – Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kepulauan Bangka Belitung yang dipimpin oleh Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian, Ade Rahmat, melakukan pemantauan pendaratan para peserta Delegasi G20 di Bandara Internasional H.A.S Hanandjoedin Belitung, Rabu (07/09/2022).
Sebanyak 98 orang delegasi dari 23 Negara telah tiba di Bandara yang terdiri dari 24 orang HOD (Head of Delegation), serta 23 negara peserta yang terdiri dari Arab Saudi, Denmark, Belanda, Amerika Serikat, Australia, Uni Eropa, Jerman, Luksemburg, Rusia, Senegal, Turki, Uni Emirat Arab, Italia, Jepang, Perancis, India, Spanyol, Britania Raya, Kamboja, Argentina, Cina, Korea, dan Singapura.
Tamu delegasi tersebut tiba menggunakan private jet dan berbagai maskapai lainnya serta telah dilakukan pengecekan dokumen keimigrasian (clearance) oleh petugas Imigrasi di Jakarta.
Pemantauan pendaratan para peserta delegasi merupakan salah satu pengamanan rangkaian pelaksanaan Development Working Grup G20 Belitung.
Pengamanan/pengawalan kedatangan Delegasi G20 dan Peserta Domestik dari bandara Internasional H.A.S Hanandjoedin Belitung menuju Hotel Sheraton dilaksanakan oleh Personel gabungan TNI-Polri Kepulauan Bangka Belitung.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL