PANGKALPINANG (05/04/2022) - Orientasi CPNS Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung memasuki hari kedua. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor Wilayah dengan dihadiri oleh CPNS Kantor Wilayah dan CPNS pada Unit Pelaksana Teknis baik secara luring maupun daring.
Orientasi hari kedua ini diawali dengan pemaparan materi oleh Kepala Kantor Wilayah, T. Daniel L. Tobing. Daniel menjelaskan terkait dengan Etika Birokrasi dan Budaya Kerja Aparatur Sipil Negara (ASN). Penyelenggaraan pemerintahan berkiblat kepada 5 Prioritas Kerja Presiden, salah satunya adalah Pembangunan Sumber Daya Manusia dan Penyederhanaan Birokrasi. "BerAKHLAK, yang merupakan Core Value ASN harus benar-benar dipegang teguh oleh tiap ASN karena akan menjadi pondasi kuat untuk Transformasi ASN", jelas Daniel.
"Kita Insan Pengayoman harus bisa menjaga citra Kemenkumham dan menaati seluruh peraturan perundang-undangan yang ada, serta taati kode etik ASN dan organisasi", pesan Daniel mengakhiri paparannya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan dari Kepala Divisi Keimigrasian, Barron Ichsan, terkait dengan ilmu teknis pada bidang Keimigrasian. Dilanjutkan dengan paparan dari Kepala Divisi Pemasyarakatan yang diwakili oleh Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Harman, dan diakhiri dengan pemaparan dari Kepala Subbidang Pengelolaan Basan dan Keamanan, R. Arie Harjanto.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL