(Pangkalpinang - 21 Juni 2022) - Dalam kesempatan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Eva Gantini) di dampingi Kabid HAM (Suherman) bersilahturahmi dan lakukan kunjungan kerja ke Pengadilan Tinggi Bangka Belitung, bertemu dengan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Babel (Dr. Artha Theresia, S.H.,M.H) membahas masalah rencana pembetukan sebuah Forum Komunikasi dalam rangka dan tujuan untuk menyamakan persepsi dalam menyikapi isu-isu dan pemberitaan baik di media sosial maupun media cetak terkait putusan-putusan Pengadilan. Serta menyampaikan rencana Pencanangan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM) di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kep. Bangka Belitung.
Menyikapi maksud dan tujuan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kep. Bangka Belitung terkait rencana tersebut, Dr. Artha Theresia, S.H.,M.H Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bangka Belitung menyambut baik dan akan bersinergi. Dalam hal rencana tersebut Wakil Ketua PT Babel, untuk lebih spesifiknya menyarakan agar membentuk POKJA. Kemudian mensosialisasikan terkait pelayanan yang ada kepada masyarakat seperti sosialisasi tentang prostitusi di bawah umur yang sedang marak. Dan di akhir kata Wakil Ketua PT Babel (Dr. Artha Theresia, S.H.,M.H) menyebutkan PT Babel mendukung penuh Pencanangan P2HAM di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Babel.
(DIVISI YANKUMHAM BABEL)