Belinyu, (18/11/2021) - Tim Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belinyu melakukan penyebaran Informasi Pelayanan Eazy passport di Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka. Setiba di Belinyu tim menuju Kantor Urusan Agama Belinyu dan bertemu dengan Kepala KUA Belinyu, Bapak Dumiaty, S.Ag. Bapak Dumiaty menyambut baik dan sangat antusias selama Sosialisasi. Beliau berjanji akan menginformasikan pelayanan ini kepada pegawai, keluarga dan masyarakat Kecamatan Belinyu. Tempat kedua yang disambangi Tim Divisi Keimigrasian adalah Puskesmas Belinyu dan bertemu langsung dengan Saiful Bahri, SKM selaku Kepala Puskesmas Belinyu. Bapak Saiful menyambut baik Sosialisasi Eazy Passport tersebut dan menerangkan bahwa masyarakat Belinyu sudah mulai terbuka terhadap informasi dikarenakan kebanyakan mereka adalah etnis luar sehingga intensitas berpergian tergolong tinggi. Selanjutnya, Tim menyambangi Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Bangka di Belinyu. Tim disambut Ibu Agustina selaku Kepala Urusan Pembinaan dan dipersilahkan masuk keruang beliau. Tim mengutarakan maksud dan tujuan kedatangan untuk penyebaran Informasi terkait Eazy Passport. Ibu Agustina menyambut baik dan menceritakan dalam waktu dekat ada keinginan untuk berangkat umroh. Ibu Agustina berjanji akan mendistribuaikan informasi ini ke Pegawai dan Keluarga yang berkeinginan untuk berangkat keluar negeri. Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan brosur Eazy Passport.
(DIVIM KANWIL KEMENKUMHAM BABEL)