Tanjungpandan, (06/09/2022) - Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung yang dipimpin Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Teguh Setiadi serta didampingi Kabid Zinfokim dan Kasubbid Dakkim melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan terkait G20 di Belitung.
Berdasarkan informasi dari Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan bahwa nantinya Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan akan ikut serta dalam group Airport Handling.
Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan telah menempatkan 7 (tujuh) personil pegawai secara bergantian di Bandara HAS Hanandjoedin, baik di terminal kedatangan reguler maupun di Base Ops khusus HOD (Head of Delegation);
Tim Divim menghimbau agar jajaran Kanim dapat memantau dan melakukan koordinasi pada setiap kedatangan dan perkembangan terkait G20 di Belitung. Hingga saat ini, situasi masih aman dan kondusif.