KOBA (8/12/2021) - Bertempat di SMK Negeri 1 Pangkalan Baru Kab Bangka Tengah dalam rangka penyebarluasan informasi hukum & mengembangkan budaya hukum di semua lapisan masyarakat agar dapat tercipta kesadaran & kepatuhan hukum terutama bagi siswa-siswi di SMK Negeri 1 Pangkalan Baru, Bangka Tengah, Penyuluh Hukum Kanwil kemenkumham Babel Sofian & Rizki Amalia memberikan penyuluhan hukum pada kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) bertemakan "kita wujudkan pribadi yang berkarakter disiplin, mampu membawa perubahan yang positif baik integritas, moral maupun sikap". Pada kegiatan penyuluhan ini diberikan 2 materi:
1. Sofian (JFT Penyuluh Hukum) menyampaikan materi Bullying
2. Rizki Amalia (JFT Penyuluh Hukum) Menyampaikan materi kenakalan remaja
Kegiatan penyuluhan hukum ini dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Pangkalan Baru Kab. Bangka Tengah yang dalam hal ini diwakili oleh Guru Pembina OSIS. Dalam pembukaannya disampaikan ucapan terima kasih kepada Kanwil Kemenkumham Babel khususnya Fungsional Penyuluh Hukum yang telah memberikan materi penyuluhan hukum kepada SISWA-Siswi SMK Negeri 1 Pangkalan Baru Kab Bangka Tengah. Beliau berharap, setelah siswa-siswi memperoleh materi ini, agar kedepannya tidak ada siswa-siswi atau kakak kelas yang melakukan perbuatan intimidasi kepada adik kelas yang sudah menjadi tradisi & melakukan hal-hal yang menjerumus kepada kenalakan remaja, yang ada sekarang mengubah pandangan untuk menorehkan sejuta prestasi. Selanjutnya kegiatan berjalan dengan lancar & para siswa antusias mendengarkan materi yang disampaikan.
DIVYANKUMHAM / HUMAS KEMENKUMHAM BABEL