PANGKALPINANG (24/12/2021) - Malam tadi dimulai sejak pukul 22.00 WIB, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Agus Irianto beserta jajaran divisi pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Babel melakukan Bintorwasdal dan pemantauan terhadap pelaksanaan tugas regu pengamanan apakah telah sesuai dengan aturan yang ada ke Lapas Kelas IIA Pangkalpinang dan Lapas Perempuan Kelas III Pangkalpinang.
Dalam kesempatan ini Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi Divisi Pemasyarakatan memberikan arahan kepada seluruh Regu pengamanan yg bertugas dimalam tsb. Dalam arahannya Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi menyampaikan beberapa hal di antaranya :
Dalam persiapan Natal dan Tahun Baru 2022 seluruh jajaran Rupam yg bertugas dimlm tsb harus meningkatkan kewaspadaan, kedisiplinan serta tingkatkan deteksi dini, ini juga berkaitan dengan menjelangnya Nataru 2022;
Dalam Kegiatan yang saya lakukan pada blok hunian secara umum sudah baik dari segi kebersihan maupun kerapihannya, namun harus selalu ditingkatkan lagi dan perbaiki jaringan kabel listrik yang kurang tertata rapih;
Mengingat sekarang cuaca sedang tidak bersahabat dengan kita dengan banyaknya bencana yang terjadi didaerah lainnya saya tekankan kepada seluruh Jajaran untuk selalu menjaga kesehatan, harus siap dan sigap dalam kondisi apapun serta selalu melaksanakan protokol kesehatan agar kita terhindar dari Covid-19.
HUMAS KANWIL KEMENKUMHAM BABEL