Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung N.A Triandini Oscar, didampingi oleh PPK, Operator BMN dan PPBJ ikuti Penutupan Rapat Kerja Teknis Pengelolaan BMN dan PBJ Kementerian Hukum dan HAM TA 2024 di Ballroom Hotel Vertu Harmoni Jakarta, Kamis (18/07/2024)
Kepala Biro Pengelolaan Barang Milik Negara dan Pengadaan Barang/Jasa Aman Riyadi dalam sambutan penutupan Rakernis Pengelolaan BMN dan PBJ menyampaikan output dan outcome yang dihasilkan dari Rapat Kerja Teknis Pengelolaan BMN dan PBJ. Output yang dihasilkan adalah Berita Acara kegiatan berupa Rekomendasi beserta timeline progress/penyelesaian permasalahan dalam pengelolaan BMN yang menjadi parameter dalam indeks pengelolaan aset, laporan capaian pendampingan pencatatan realisasi pengadaan barang/jasa melalui pemanfaatan sistem pengadaan, instrumen penyusunan kebijakan P3DN dalam bentuk kuesioner kepada para stakeholder P3DN Kementerian Hukum dan HAM. Outcome yang diharapkan dari terselenggaranya acara ini adalah yang pertama meningkatnya nilai IPA (Indeks Pengelolaan Aset) yang kedua yaitu meningkatnya nilai indeks Tata Kelola Pengadaan (ITKP) dan yang terakhir adalah Penggunaan Produk dalam Negeri (PDN) mencapai 95% dari anggaran PBJ.
Selain itu dalam sambutannya Aman Riyadi juga memberikan 4 atensi kepada seluruh peserta, yang pertama adalah segera tindak lanjuti rekomendasi penyelesaian atas permasalahan pengelolaan BMN sesuai dengan timeline/target penyelesaian yang telah dituangkan dalam berita acara, yang kedua segera tindak lanjuti pemutakhiran data pada SIMAN v1 paling lambat 27 Juli 2024, yang ketiga segera lakukan realisasi pengadaan barang/jasa dan catatkan dalam LPSE, dan yang terakhir adalah secara berkala Biro Pengelolaan BMN dan PBJ akan menyampaikan progress tindak lanjut rekomendasi pada grup pimpinan.\
KANWIL KEMENKUMHAM BABEL