Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

SIAPKAN LANGKAH STRATEGIS, KANWIL BABEL IKUTI VICON KEGIATAN PENYUSUNAN RENSTRA 2020-2024 OLEH KEMENKUMHAM PUSAT

3

4

Pangkalpinang (2/9) - Bertempat di Ruang Rapat & Teleconference Lt. 2 Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Kep. Bangka Belitung, tim dari Kantor Wilayah pagi ini telah mengikuti hari pertama Kegiatan Penyusunan Rencana Strategis (RENSTRA) Tahun 2020-2024 yang diselenggarakan oleh tim dari Kementerian Hukum & HAM Pusat. Turut serta mengikuti kegiatan bersama Kepala Bagian Program & Hubungan Masyarakat, N.A. Triandini Oscar yaitu : Kepala Subbagian Program & Pelaporan, Evi Oktaviani beserta staf (Suvi, Hanjani, Bobbi S. Indra); Kepala Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual (KI), Adi Riyanto; Kepala Subbidang Bimbingan & Pengentasan Anak, Achmad Fauzi; Kepala Subbidang Informasi Keimigrasian, Andrey Sofyan Isak, serta para perwakilan staf lainnya dari masing-masing Divisi.

2

2

Dimulai pada pukul 09.00 WIB pagi, Kegiatan Penyusunan RENSTRA Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Tahun 2020-2024 diisi dengan M.C., Rey Sipayung & dibuka oleh Rahmi selaku Kepala Bagian Program Anggaran dari Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal. Kegiatan ini diisi oleh beberapa narasumber, antara lain :

  • Perwakilan BAPPENAS, Tanti Dian Ruhama, yang membahas tema Peran RENSTRA Kementerian / Lembaga Sebagai Penggerak dalam Perencanaan Pembangunan Nasional serta Penyusunan RENSTRA yang berdasarkan solusi atas masalah-masalah / isu strategis hukum yang terjadi di tiap-tiap wilayah.
  • Perwakilan DJA, Edy Sudarto, yang mengulas terkait Sinergi Rencana Strategis dengan Redesign Sistem Perencanaan & Penganggaran dalam Upaya Perbaikan Kualitas Penganggaran Kementerian Hukum dan HAM.
  • Perwakilan APIP, Titut Sulistyaningsih, dengan pokok pembahasan Peran APIP Sebagai Quality Assurance dalam Mengawal Perencanaan & Penganggaran Agar Akuntabel & Transparan.

7

5

7

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari masing-masing Unit Eselon I, terdiri dari : DITJEN PP, BPHN, DITJEN HAM, DITJEN PAS, DITJEN Imigrasi, DITJEN AHU, DITJEN KI, Sekretariat Jenderal, Inspektorat Jenderal, BALITBANGKUMHAM, serta BPSDM. Kegiatan Penyusunan RENSTRA Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Tahun 2020-2024 hari pertama selesai pada Pukul 16.05 WIB yang ditutup langsung oleh Moderator. (Humas Kanwil Babel)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI